Jawaban:
Contoh Kebutuhan Sekunder
Contoh-contoh kebutuhan sekunder yang lain adalah akses kesehatan, pendidikan, dan hiburan seperti menonton bioskop, jalan-jalan ke mall.
Rekomendasi Buku EkonomiPengertian Kebutuhan Tersier
Kebutuhan tersier merupakan kebutuhan yang sering sebagian orang disebut kebutuhan akan sesuatu yang bersifat mewah. Kebutuhan tersier ini merupakan kebutuhan yang dipenuhi terakhir. Tujuan dari pemenuhan kebutuhan tersier ialah untuk kesenangan pribadi dan kebutuhan ini bisa juga disamakan dengan keinginan karena tidak semua orang bisa memenuhi kebutuhan tersiernya tersebut.
Menurut Arfida (2003) kebutuhan tersier sebagai pelengkap kehidupan manusia yang pemenuhannya dapat dihindarkan. Kebutuhan tersier bersifat prestise, artinya orang-orang yang dapat memenuhi kebutuhan ini akan terangkat derajat atau martabatnya (lebih terpandang). Contoh kebutuhan ini antara lain, lemari es, komputer, sepeda motor, mobil mewah, alat-alat musik, dan lain-lain.
Kebutuhan tersier banyak yang menyebutnya termasuk kebutuhan mewah karena pemenuhan kebutuhan ini tertuju pada barang-barang mewah. Pemenuhan kebutuhan ini ini lebih bersifat untuk menjaga prestasi seseorang di tengah kehidupan bermasyarakat.
Pemenuhan kebutuhan tersier tergantung kepada kedudukan dan strata ekonomi seseorang dalam masyarakat.
Contoh Kebutuhan Tersier
Contoh kebutuhan ini adalah seseorang yang memiliki penghasilan kemudian membeli perhiasan, sepeda, hingga mobil mewah setelah kebutuhan primer dan sekunder terpenuhi demi meningkatkan status di dalam masyarakat agar tidak dianggap strata kelas bawah.Contoh- contoh kebutuhan tersier antara lain liburan ke luar negeri, barang-barang yang branded, perhiasan, dan lain-lain.
Dalam memenuhi kebutuhan, seseorang akan cenderung memulainya dari kebutuhan yang pokok karena hal tersebut sangat penting untuk kelangsungan hidup kemudian dilanjutkan dengan kebutuhan-kebutuhan yang lain yaitu kebutuhan sekunder dan tersier.
Pada tahap kebutuhan sekunder biasanya seseorang akan menaikkan pada kebutuhan selanjutnya yang sebenarnya tidak ada hubungannya langsung untuk kelangsungan hidup seseorang tersebut. Pada pemenuhan kebutuhan tersier seseorang cenderung membeli barang-barang mewah yang sebenarnya tidak menjadi prioritas atau bukan sesuatu hal yang penting.
Dalam hal kebutuhan tersier, seseorang cenderung menghambur-hamburkan uang untuk suatu barang yang kurang bermanfaat dan seseorang cenderung menjadi berlebihan dalam membeli sesuatu atau barang-barang yang sebenarnya tidak begitu penting. Perilaku seperti ini, membeli barang-barang yang kurang bermanfaat dan berlebihan disebut sebagai perilaku konsumtif.
Namun, yang perlu diketahui bersama ialah jenis kebutuhan-kebutuhan di atas bersifat relatif satu orang dengan yang lain. Artinya, setiap orang memiliki pandangan yang berbeda pada suatu barang apakah barang tersebut termasuk kebutuhan primer, sekunder, dan tersier bagi dirinya. Sebagai contoh, smartphone, komputer, dahulu dianggap sebagai barang tersier atau barang-barang mewah.
Namun, saat ini komputer, smartphone dapat dianggap sebagai kebutuhan primer untuk sebagian orang. Hal ini dapat dilihat di kehidupan masyarakat, hampir setiap rumah memiliki smartphone maupun komputer, bahkan lebih dari satu.
Seiring dengan dianggapnya smartphone, komputer sebagai kebutuhan primer sehingga setiap orang berusaha untuk memenuhi kebutuhan smartphone tersebut. Akan tetapi setiap orang memiliki penghasilan dan pengeluarannya masing-masing dan tentunya berbeda, sehingga sebagian orang merasa berat untuk memenuhi smartphone tersebut.
Sebagai alternatif solusi, beberapa orang untuk memenuhi kebutuhan tersebut melakukan pembelian smartphone maupun komputer dengan cara kredit. Meskipun memang memudahkan, pikir lagi resiko membeli barang elektronik dengan cara kredit.
banner-promo-gramedia
Nah, itulah penjelasan tentang kebutuhan manuasi, mulai dari pengertian kebutuhan primer, skunder, tersier dan penjelasan contoh lengkapnya. Apakah Grameds sudah bisa membedakan tiga jenis kebutuhan manusiia tersebut? Tepat sekali, bahwa kebutuhan manusia itu sesuai dengan kondisi seseorang tersebut, itulah sebabnya setiap orang memiliki kebutuhannya masing-masing
Penjelasan:
Semoga membantu
Jawaban:
- Keb. primer : Kebutuhan yang pkok = sandang pangan papan
- Keb. sekunder : Kebutuhan tambahan (jika sudah terpenuhi keb. primer nya) = Tempat tidur, buku, alat elektronik dll
- Keb. Tersier : Kebutuhan tambahan biasanya berupa barang mewah (jika sudah terpenuhi keb. primer dan sekunder nya) = motor, mobil, hp, perhiasan dll
Penjelasan:
semoga membantu:)
[answer.2.content]